HARIANTERBIT.com – Lagu ‘Bloody Mary’ milik Lady Gaga menjadi viral di jejaring sosial TikTok setelah digunakan untuk video tarian ikonik Wednesday Addams yang terdapat dalam serial Wednesday episode keempat.
Padahal, lagu sebenarnya yang mengiringi Wednesday berdansa dalam sebuah acara prom tersebut adalah ‘Goo Goo Muck’ dari The Cramps. Namun salah seorang user TikTok kemudian menggunakan lagu ‘Bloody Mary’ Lady Gaga dengan versi speed up sebagai lagu latar untuk adegan tersebut.
Baca Juga: Survei Poltracking: Menko Airlangga Tidak Masuk Daftar Menteri Jokowi dengan Kinerja Memuaskan
Video Wednesday Addams menari diiringi lagu ‘Bloody Mary’ dari Lady Gaga tersebut hingga kini telah mendapat 9,7 juta likes di TikTok. Banyak selebriti yang juga turut meng-cover tarian tersebut dalam jejaring sosialnya.
Lady Gaga sebagai pencipta sekaligus penyanyi lagu pun tak mau ketinggalan trend. Ia mengunggah sebuah video hitam-putih dirinya saat tengah menari diiringi lagu ‘Bloody Mary’, yang kemudian diunggahnya di akun TikTok-nya.
Baca Juga: Besok jadi Saksi untuk Ferdy Sambo, Bharada E Minta Sidang Online
"BLOODY WEDNESDAY" tulis Gaga dalam keterangan klip unggahannya yang memperlihatkan dirinya berdandan menggunakan seragam ala Wednesday.
‘Bloody Mary’ mengalami lonjakan streaming sejak viral di TikTok beberapa waktu lalu. Hal ini dibuktikan dengan terkumpulnya lebih dari 429.000 pendengar dalam satu hari di platform Spotify.
Baca Juga: Kasus Suap Hakim Agung Gazalba Saleh, KPK Panggil Sekretaris MA Hasbi Hasan
Selain itu, ‘Bloody Mary’ juga dirilis sebagai single di radio Perancis, 11 tahun setelah kemunculannya pertama kali dalam album ‘Born This Way’ yang rilis pada 2011 lalu***.
Artikel Terkait
Lady Gaga Alami Gangguan Psikis Usai Diperkosa
Lady Gaga Didapuk Jadi Ikon Parfum Terkenal
Joker 2: Lady Gaga Akhirnya Mengonfirmasi Peran Harley Quinn, Lawan Main Joaquin Phoenix
Joker 2: Lady Gaga Jadi Harley Quinn, Dibayar Rp146 Miliar