HARIANTERBIT.com – Kesal gara sang suami Hamish Daud minta yang baru, penyanyi cantik Raisa curhat di Twitter.
Eits, jangan berpikir negatif dulu. Hamish Daud hanya minta celana jeans belelnya yang sudah robek diganti, namun menurut Raisa celana tersebut masih layak dipakai.
“Kebiasaan deh bapak @hamishdw, celana ada yang robek dikit langsung ga mau dipake lagi, padahal kan bisa dijait,” tulis Raissa di akun @raissa6690 sambil memajang foto celana Hamish yang robek di bagian lutut, Jumat malam, 28 Oktober 2022.
Baca Juga: Kru Salam Perpisahan, Leslar Entertainment Bubar?
“Terus sekarang maunya beli yang baru dan sama persis kayak yg robek. Sayang ga sii,” ujar Raisa.
Membaca keluh kesah Raissa, banyak netizen yang bersedia “menampung” celana robek milik Hamish Daud lho.
“Buat Aku ajaaa sehhh,” tulis pemilik akun @wi**i_kw
“Saya siap menampung dg senang hati,” kata akun @akhmad***ko.***
Artikel Terkait
Persiapan Pernikahan Kaesang dan Erina Sudah 100 Persen
Shopping Addiction Rusak Mental dan Keuangan, Ini Tips Ampuh Mengatasinya
7 Tanda Bahwa Anda Hidup dalam Keluarga yang Kasar dan Toxic