Sehun EXO Secara Pribadi Bantah Rumor Menghamili Pacar Non Selebriti: Aku Benar-benar Marah!

- Selasa, 28 Maret 2023 | 05:50 WIB
Sehun EXO secara pribadi  bantah rumor menghamili pacar non selebriti: Aku benar-benar marah! (Allkpop)
Sehun EXO secara pribadi  bantah rumor menghamili pacar non selebriti: Aku benar-benar marah! (Allkpop)

HARIANTERBIT.comSehun EXO secara pribadi membantah rumor yang mengatakan pacarnya yang non selebriti diduga tengah hamil.

Bantahan Sehun EXO tersebut disampaikan menggunakan aplikasi komunikasi penggemar, Bubble, untuk secara pribadi menyangkal rumor tersebut.

Baca Juga: Jisoo BLACKPINK Pamerkan Visualnya yang Polos dalam Poster Lirik FLOWER, Ribuan Fans Beri Komentar

Di Bubble, Sehun berbagi, "Aku benar-benar marah karena situasi ini muncul tiba-tiba, tetapi aku ingin memberi tahu kalian agar tidak salah paham" dan dia mengatakan kepada penggemar rumor ini bahkan tidak layak untuk dipercaya.

Meskipun sebelumnya, SM Entertainment telah memposting pernyataan resmi yang membantah rumor tersebut dan akan melanjutkannya ke tindakan hukum. Tetapi Sehun menggunakan aplikasi komunikasi penggemar untuk kembali meyakinkan para fan.

Baca Juga: Harry Styles Kepergok Mencium Mesra Emily Ratajkowski Setelah Putus dari Olivia Wilde, Mereka Pacaran?

Fans terus menunjukkan dukungan untuk Sehun dan mengungkapkan rasa frustasi mereka terhadap situasi ini. Netizen berkomentar:

  • Dia pasti merasa sangat tidak adil
  • Dia pasti sangat marah
  • Rumor ini sangat konyol, mereka semua harus dituntut
  • Saya merasa kasihan pada para penggemar juga, mereka pasti sangat marah
  • Ini sangat konyol
  • Dia memiliki semua hak untuk marah
  • Dia benar-benar terlibat secara tiba-tiba

Baca Juga: Daebak! Fan Lisa BLACKPINK Filipina Sewa Pesawat untuk Sambut Sang Idola, Bentangkan Spanduk di Angkasa

Baru-baru ini, ada rumor yang beredar di dunia maya pacar Sehun EXO yang non selebriti diduga sedang hamil. Netizen yang memposting rumor awal tersebut menyertakan foto profil pacar Sehun yang diduga hamil yang menampilkan kartun kuda nil yang sedang memegang perutnya dengan emotikon hati di atasnya.

Dengan cepatnya rumor ini menyebar di berbagai komunitas online, SM Entertainment dengan tegas membantah rumor tersebut. Agensi tersebut menyatakan rumor tersebut sepenuhnya salah dan tidak berdasar. Sementara itu, SM Entertainment menyatakan bahwa mereka akan mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap siapa pun yang menyebarkan rumor jahat dan palsu.***

Editor: Yuli Terbit

Sumber: Allkpop

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X