HARIANTERBIT.com - Puncak arus balik diprediksi dimulai hari ini, Jumat (6/5/2022) hingga Minggu (8/5/2022). Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan tercatat lebih dari setengah juta kendaraan sudah kembali melalui Tol Cikampek.
"Data yang ada sampai saat ini kurang lebih ada 549.000 kendaraan yang melintas ke Jakarta," katanya di KM 3+500 Gerbang Tol Halim, Jakarta Timur, Jumat (6/5/2022).
Kapolri memperkirakan setidaknya masih ada 1,7 juta kendaraan lagi yang akan melalui Tol Cikampek dalam masa arus balik lebaran. Sedangkan di jalan arteri diperkirakan sekitar 400 ribu kendaraan akan melintas menuju arah Jakarta.
"Jadi masih ada 1,7 juta lewat tol dan kurang lebih 480.483 lewat jalan arteri," beber dia.
Listyo memastikan kepadatan di dalam tol masih akan terus bertambah seiring laju arus balik yang semakin meningkat.
"Jadi peningkatan arus akan terus terjadi. Seluruh anggota akan bersiap di lapangan dan lakukan evaluasi sehingga proses arus balik yang berjalan bisa aman dan lancar. Kami akan berikan pelayanan maksimal dalam pelayanan arus balik," tutup Listyo.***
Artikel Terkait
Lepas Mudik Gratis Polri, Kapolri: Bantu Masyarakat dan Kurangi Beban Jalan
Polda Metro Jaya Prediksi 269 Ribu Kendaraan Balik ke Jakarta
Arus Balik Meningkat Sistem One Way Diberlakukan di Tol Cikopo-Palimanan hingga Tol Cikampek-Jakarta
Antisipasi Kepadatan Arus Balik, Polda Metro Tutup Akses Tol Dalam Kota dan Tanjung Priok
Kapolri: One Way dari Tol Kalikangkung, 4 Jam sampai Km 70 Tol Cikampek
Kapolri Sebut One Way Bisa sampai Semanggi