Terungkap, Ini Alasannya Immanuel Ebenezer dan GP Mania Cabut Dukungan dari Ganjar Pranowo

- Rabu, 8 Februari 2023 | 18:14 WIB
Ketua Umum Jokowi Mania, Immanuel Ebenezer (Instagram @immanuelebenezer)
Ketua Umum Jokowi Mania, Immanuel Ebenezer (Instagram @immanuelebenezer)
HARIANTERBIT.com - Relawan Ganjar Pranowo (GP) Mania mencabut dukungan terhadap Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres). Salah satu alasan yang diungkap Ketua Umum relawan GP Mania Immanuel Ebenezer adalah Ganjar dianggap miskin gagasan. Ganjar Pranowo disebut berbeda dengan Joko Widodo (Jokowi).
 
Immanuel Ebenezer mengungkapkan GP Mania lahir untuk membendung isu tiga periode, perpanjangan masa jabatan presiden dan penundaan pemilu 2024 yang sempat mencuat di masyarakat.
 
 
"Ada hal prinsipil di pertimbangan kita. Pertama dukungan Ganjar kan kita yqng mendukung awal ketika ada semacam kevakuman politik dengan bergulirnya gagasan tiga periode," katanya dalam podcast Youtube milik Akbar Faizal, Akbar Faizal Uncensored dikutip Rabu, 8 Februari 2023. 
 
Pencabutan dukungan juga didasarkan pada penilaian Immanuel yang menyebut Ganjar Pranowo tidak cukup banyak memiliki gagasan untuk Indonesia. Dia juga menuding Gubernur Jawa Tengah tersebut tidak memiliki loyalitas. 
 
 
"Kedua Ganjar sosok pemimpinan yang minim gagasan. Dua tahun ini kita tidak menemukan gagasan yang bisa kita perjuangankan. Ketiga pemimpin itu harus punya loyalitas. Loyalitas itu harus dua arah. Tidak bisa satu arah. Ganjar itu tidak punya loyalitas itu," beber Immanuel. 
 
Ketua Relawan Jokowi Mania (JoMan) ini bahkan menganggap Ganjar memilikinperbendaan yang besar dengan Joko Widodo. 
 
"Kita harap narasi-narasi yang dibangun seakan-akan dia sosok pengganti Jokowi, jauh sekali. Presiden Jokowi itu pemimpin yang benar-benar hadir di tengah rakyat bukan dasar kepalsuan. Tapi sebuah kejujuran dengan hasil apa yang dia kerjakan," tandas dia.
 
 
Dengan pencabutan dukungan tersebut maka relawan GP Mania akan segera dibubarkan.***
 

Editor: Anugrah Terbit

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Bakamla RI Selamatkan Nelayan di Selat Makassar

Kamis, 30 Maret 2023 | 18:15 WIB

Buruh Serukan Bongkar TPPU Rp349 T di Kemenkeu

Kamis, 30 Maret 2023 | 14:08 WIB
X