14 Warga Korban Gempa Cianjur Masih Hilang

- Minggu, 27 November 2022 | 10:41 WIB
Petugas saat mengevakuasi korban tertimbun akibat gempa di Cianjur
Petugas saat mengevakuasi korban tertimbun akibat gempa di Cianjur

HARIANTERBIT.com – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 14 warga korban gempa di Cianjur, Jawa Barat, masih hilang atau belum ditemukan hingga Sabtu, (26/11/2022).

Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB, Mayjen TNI Fajar Setyawa mengungkapkan, jumlah orang hilang tersebut berkurang dari sebelumnya 24 menjadi 14 orang.

Tim sebelumnya gabungan berhasil menemukan 8 jiwa yang sebelumnya dinyatakan hilang. Sementara itu, 2 warga yang ditemukan jasadnya pada Jumat (25/11) lalu.

Baca Juga: Indahnya Raja Ampat Baru di Halmahera Selatan

“Hingga saat ini korban yang dinyatakan masih hilang berkurang menjadi 14 orang," jelas Fajar Setyawan, seraya menambahkan bahwa upaya pencarian masih terus dilakukan.

BNPB juga mencatat, korban meninggal dunia pascagempa bumi yang mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11) lalu menjadi 318 orang.

Sementara itu, untuk akumulasi korban luka-luka sebanyak sejak awal kejadian berjumlah 7.729 orang dengan rincian luka berat 545 orang, luka ringan 7.134 orang.

Baca Juga: Tiga Drama Korea Terpopuler di Bulan November, Cocok Ditonton Bersama Keluarga

Korban luka berat yang masih dirawat hingga saat ini sebanyak 108 orang. Sementara untuk korban luka ringan yang sudah tertangani sudah kembali ke rumah masing-masing.

Selanjutnya untuk jumlah akumulasi warga mengungsi sebanyak 73.693 orang.

 

Editor: Arbi Terbit

Tags

Artikel Terkait

Terkini

GBB Ajak APINDO Dukung Konsep FMHI

Sabtu, 1 April 2023 | 06:28 WIB
X