Hilangkan Dengkuran, inilah 5 Upaya yang dapat Dilakukan

- Selasa, 3 Januari 2023 | 21:03 WIB
Ilustrasi orang yang sedang tidur karena kelelahan (Foto: unplash)
Ilustrasi orang yang sedang tidur karena kelelahan (Foto: unplash)
 
HARIANTERBIT.com- Mendengkur alias ngorok ialah masalah yang biasanya ingin dihilangkan. Karena dapat menganggu orang yang tidur bersama kita.

Mendengkur terjadi saat udara melewati tenggorokan Anda ketika bernapas saat tidur. Sehingga jaringan rileks di tenggorokan Anda bergetar. 

Suara yang ditimbulkan pastinya akan menganggu sekitar Anda meskipun Anda sendiri tidak menyadarinya karena tertidur.

Baca Juga: KPK Resmi Tahan AKBP Bambang Kayun

Mendengkur bisa jadi masalah serius pada kesehatan seperti Obstructive Sleep Apnea (OSA); Obesitas; Kurang tidur; dan Masalah mengenai struktur mulut, hidung, atau tenggorokan.

Terdapat cara untuk mengurangi kebiasaan mendengkur saat tidur yang disebabkan masalah sederhana contohnya posisi tidur yang tidak betul.

Ada 5 upaya demi mengurangi kebiasaan mendengkur yang disebabkan masalah sederhana menurut healthline :

Baca Juga: Gerak Cepat Ganjar Pranowo Atasi Banjir, Datangkan Pompa Tambahan
  1. Tidur menghadap sisi kanan atau kiri

Tidur seperti ini dapat membuat udara memungkinkan udara untuk mengalir dengan mudah dan mengurangi atau memberhentikan dengkuran Anda.

  1. Kurangi atau hindari alkohol sebelum tidur

Jangan konsumsi alkohol tiga jam sebelum Anda tertidur. Alkohol bisa membuat rileks otot tenggorokan yang menyebabkan mendengkur.

  1. Berhentilah merokok

Merokok adalah salah satu alasan yang mungkin dapat meningkatkan Obstructive Sleep Apnea (OSA) atau masalah yang lebih parah. Maka kebiasan merokok dapat memperburuk dengkuran Anda.

Baca Juga: Pemerintah Diminta Siapkan Transisi Menuju Endemi
  1. Mendapatkan tidur yang cukup

Kekurangan tidur mungkin menambahkan resiko mendengkur Anda. Ini karena dapat membuat otot tenggorokan Anda rileks yang menyebabkan rentan terhadap hambatan saluran pernapasan.

  1. Menjaga berat badan

Kelebihan jaringan memungkinan penyebab mendengkur Anda. Penurunan berat badan dapat membantu mengurangi jumlah jaringan di tenggorokan. 

Halaman:

Editor: Anugrah Terbit

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X