AS - Youn Yuh Jung membawa pulang menyabet penghargaan sebagai Artis Pendukung Terbaik Piala Oscar 2021. Ia menjadi artis Korea pertama yang memenangkan piala di ajang bergengsi itu.
Perempuan 73 tahun itu berhasil menyabet kemenangan dalam kategori Best Actress in a Supporting Role dalam perannya sebagai nenek di film Minari. Ia menerima piala dari aktor Hollywood Brad Pitt.
Youn Yuh-Jung sukses mengalahkan Maria Bakalova, Olivia Colman, Amanda Seyfried bahkan Glenn Close yang sudah delapan kali menjadi nominator namun selalu gagal meraih Piala Oscar.
Dalam wawancara setelah menerima piala, Youn Yuh-jung mengatakan tak memercayai kompetisi di bidang akting.
"Kita hanya membandingkan seseorang dari film-film berbeda. Mungkin aku hanya beruntung malam ini. Dan mungkin ini hanya keramahan dari Amerika," katanya.
Film Minari disutradarai Lee Isaac Chung, seorang Amerika keturunan Korea. Film didasarkan pada kisah masa kecilnya sebagai bagian dari keluarga imigran.
Film ini keluar sebagai film Berbahasa Asing Terbaik di Golden Globe Awards. Penghargaan diberikan pada Februari lalu. (*/yp)