Inilah Kreator Terbaik yang Dapat Menyatukan Komunitas Indonesia

- Kamis, 2 Februari 2023 | 17:36 WIB
Semuel Abrijani Pangerapan (ist)
Semuel Abrijani Pangerapan (ist)


HARIANTERBIT.com – Guna meningkatkan daya kreatif anak bangsa diperlukan sebuah apresiasi yang bisa memicu. Salah satunya penghargaan BIGO Indonesia Awards Gala 2023 yang diperuntukkan bagi sejumlah kreator terbaik dari seluruh Indonesia.

Penghargaan bertema, 'Brighter Than The Star' ini diberikan kepada lebih dari 20 broadcaster dan 20 Bigo Live Family dalam kontribusi mereka bagi komunitas Indonesia yang beragam yang telah memikat penontonnya dengan konten bakat dan kepribadian unik mereka.Baca Juga: Orang Tua Bharada E Kembali Saksikan Sidang Secara Langsung

“Setelah periode pembatasan yang berkepanjangan selama tiga tahun terakhir, kami berharap dapat menyatukan komunitas Indonesia. Mereka juga telah menjadikan komunitas kami seperti sekarang ini,” kata Country Manager, Bigo Live Indonesia, Mo Wang seperti keterangan tertulis, Kamis (2/2/2023).

Penghargaan tersebut meliputi katagori, broadcaster dan komunitas lokal terbaik. Antara lain, BIGO LIVE ID: Tomsamaja memenangkan ‘Best Host 2022', BIGO LIVE ID: ???????? Guk-Guk SQUAD memenangkan ‘Best Family’, dan BIGO LIVE ID: BillMar Management memenangkan ‘Best Agency’. BIGO LIVE ID: HaiRuby juga dinobatkan sebagai ‘Most Popular Host’, yang dipilih oleh penonton yang menonton Awards Gala secara virtual.Baca Juga: Menurut Tim Hukum Putri Candrawathi, Ini 11 Asumsi Jaksa

Acara bertabur bintang ini dibuka oleh Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo), Semuel Abrijani Pangerapan.

Selain itu, penampilan spesial penyanyi Marion Jola menambah suasana semakin meriah lewat lagu-lagu hitsnya. Diantaranya, ‘Rayu’, ‘Jangan’ and ‘Bukan Manusia’.

 

Editor: Anugrah Terbit

Tags

Terkini

Begini Cara Aman Berdonasi di Platform Digital

Senin, 27 Maret 2023 | 21:35 WIB
X