HARIANTERBIT.com - Lord Rangga santer dikabarkan meninggal dunia, Rabu 7 Desember 2022. Lord Rangga Sasana adalah mantan petinggi Sunda Empire.
Informasi yang menyebar menyebutkan Lord Rangga meninggal pukul 05.39 WIB. Ia menghembuskan nafas terakhir di RS Mutiara Bunda Tanjung, Brebes.
Namun HARIANTERBIT.com masih mencari konfirmasi atas kabar duka tersebut.
Baca Juga: Ferdy Sambo Bantah Soal Wanita Misterius, Pengacara Bharada E: Tidak Usah Panik
Lord Rangga membuat heboh saat membentuk negara Sunda, Sunda Empire. Akibatnya ia harus mendekam di penjara karena dianggap menyebarkan hoaks atau berita bohong.
Keluar dari jeruji besi pada 13 April 2022, namanya makin dikenal.
Lord Rangga bahkan menjadi manajer klub Persab Brebes yang kini ada di Liga 3.
Klub berjuluk Ki Jaka Poleng ini pernah dibela Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri di Piala Suratin 2016.
Namun kondisi kesehatan memaksa Lord Rangga mundur dari jabatan itu. ***
Artikel Terkait
Tanggapan Kemunculan "Sunda Empire", Ridwan Kamil: Banyak Orang Stres di Republik Ini
Penyebar Hoaks Sunda Empire Dipolisikan
Anggota Sunda Empire Tersebar Hingga Seribu Orang Lebih
Tiga Pimimpin Sunda Empire Tersangka
Tersangka Sunda Empire Terancam 10 Tahun Bui