HARIANTERBIT.com - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo hadir dalam acara peringatan hari buruh May Day Fiesta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (14/5/2022). Kedatangan Kapolri disambut massa buruh.
Kapolri datang untuk meninjau pelaksanaan pengamanan dan jalannya peringatan hari buruh di SUGBK. Mengetahui kedatangan Kapolri Presiden Partai Buruh Said Iqbal dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea turun dari panggung untuk menyambut.
"Saya dapat kabar kita kedatangan tamu kehormatan yaitu Bapak Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Saya akan turun sambut Bapak Kapolri," ujar Andi.
Kapolri dan Iqbal serta Gani berjalan mengelilingi stadion menyapa para buruh yang berada di tribun penonton.
Kapolri mendapatkan sambutan hangat dengan tepuk tangan panjang dari para buruh. Kapolri lalu diminta untuk naik ke panggung utama.***
Artikel Terkait
Buruh yang Ikut Peringatan May Day di Jakarta Dipangkas Separuhnya
Anies Baswedan Kena Sentil, Buruh: Di Ibukota ada Anak Kurang Gizi, Memalukan
Partai Buruh: 50-an Ribu Buruh Akan Ikuti May Day Fiesta di GBK
Peringatan Hari Buruh, 5.260 Petugas Gabungan Dikerahkan ke GBK
Hari Buruh di GBK, Ini 18 Tuntutannya Termasuk Menolak Perbudakan Modern
Buruh Protes Tak Diizinkan Pakai JIS, Wagub Ariza : Tak Boleh untuk Kepentingan Politik
Ada Peringatan Hari Buruh, Masyarakat Diimbau Hindari Kawasan GBK Senayan
Peringatan Hari Buruh, Polisi Pastikan Pengamanan Tanpa Senjata Api
Ade Govinda Hibur Buruh di GBK dengan Ikatan Cinta