HARIANTERBIT.com - Siapa tak ingin kaya? Namun banyak yang terjebak hingga menjauhi hubungan sehat dengan uang. Akibatnya, jalan menjadi kaya terhambat.
Banyak yang tidak sadar saat memiliki hubungan tak sehat dengan uang. Padahal kesadaran ini penting agar mengetahui penggunaan uang dalam kehidupan keseharian.
Tujuannya, kondisi keseimbangan pengeluaran dan pemasukan bisa terjaga.
Baca Juga: Ramalan Primbon Harian Minggu Pahing 5 Februari 2023: Energi Positif Terbaik di Sore Hari
Ada beberapa tanda hbungan tak sehat dengan uang seperti yang dikutip dari Huffpost, yaitu:
1. Tidak Memeriksa Saldo
Saat kamu tak memeriksa saldo maka ini sama saja tengah melakukan penghindaran.
Konteksnya seperti tidak memeriksa ke dokter untuk menghindari berita tentang diagnosis atau menghindari percakapan sulit dengan pasangan.
Maka tak melakukan cek saldo membuat hubungan yang buruk dengan uang karena seharusnya mencari solusi dari apa yang terjadi tentang kondisi keuangan. Bukan menghindar dari masalah yang dihadapi.
Baca Juga: Barcelona Kerahkan Banyak Pemain Muda di LIga Europa 2022/23
2. Membandingkan Keuanganmu dengan Dompet Orang Lain
Di zaman segala sesuatu gencar diekspos di media sosial memang sulit untuk tidak membandingkan kondisi keuangan dengan orang lain.
Tapi ketika menyangkut kondisi keuangan maka sebaiknya tidak secara konsisten membandingkannya. Ini membuat hubungan yang tidak sehat.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Thriller Terbaik, Dijamin Menegangkan dan Memacu Adrenalin
3. Pengeluaran yang Ekstrim
Artikel Terkait
Ladies, Ini Tips Aman Belanja Online
8 Tips Belanja Kebutuhan Bulanan Anti Kantong Jebol, Bye Bye Promo!
Ingin Belanja Kebutuhan Bulanan Hemat? Jangan Lakukan 3 Hal Ini